Rabu, 13 Agustus 2025

ELSA FARM

Jendela Alam: 
sapaanmu menyegarkan hatiku.
 Kurasakan damai yang tak terhingga.
 Alunan syukur kulantunkan perlahan dari relung hatiku. 
Kurasakan detak jantungku begitu tenang. Pancaran cahaya menyegarkan kehidupan baru tuk alam semesta. 
Akupun berhenti sejenak dari kerjaanku, kucoba memandangi cahaya yang begitu segar. 
Kurasakan aliran darah mengalir keseluruh pelosok tubuhku.
 Aku merasa damai.
 Kumemandangi alam disekitaranku, kulihat rerumputan seolah memainkan biola cinta seraya bersyukur atas kehidupan baru di pagi ini. 
Akupun terdiam sejenak bersama alam di Elsa Farm Bogor menghirup udara seraya berkata Terima kasih Sang Pencipta.  
Terima kasih "Jendela Alam di Gunung Salak" indahmu pagi ini mengoda hatiku tuk selalu menjaga dan merawat alam disekitaranku. Terima kasih kulantunkan tuk Sang Pencipta atas sapaan pagi melalui cahaya sinar yang telah sejenak menyinari  Alam di pagi hari. Terima kasih Jendela Alam.

Investasi atau Pemborosan? Menghitung Biaya Gaya Hidup Pegawai di Kedai Kopi Kekinian

Siapa di sini yang merasa nggak bisa mikir kalau belum kena iced oatmilk latte pagi-pagi? Atau yang jadwal meeting -nya lebih sering di kaf...